photo

Pondok Al Masyhur merupakan pondok pesantren yang berada di Desa Tanjangawan, Gresik. Pondok ini  merupakan pondok rintisan Ustadz Nanang beserta istrinya. Pada awalnya hanya ada beberapa santri yang mukim di sini. Lebih banyak yang non mukim. Karena memang rumah pribadi yang beliau gunakan untuk menampung santri. Sehingga tidak memadai untuk menampung banyak santri.

Seiring waktu berjalan, pondok Al Masyhur semakin dikenal masyarakat luas. Terutama dengan kesabaran dan keberhasilan pengasuh dalam menanamkan kecintaan terhadap Al Qur’an kepada santri-santrinya. Oleh karena itu, rumah pribadi yang digunakan untuk tempat tinggal dan kegiatan santri pun semakin tidak memadai. Sehingga dibutuhkan pembangunan lantai 2 agar bisa menampung lebih banyak santri dan bisa digunakan untuk kegiatan mengaji serta menghafal Al-Qur’an.

Kami mengajak sahabat sejuk Nurul Hayat untuk turut serta berpartisipasi dalam proses pembangunan pondok pesantren Al Masyhur. Update terkini, proses pembangunan masih dalam proses pengerjaan pilar-pilar tiang dan dinding tembok pondok, tapi belum tertutup sepenuhnya. Proses pembangunan sempat terhenti beberapa waktu, dikarenakan persoalan ketersediaan dana. Kami masih membuka kesempatan bagi sahabat sejuk yang ingin berpartisipasi dalam program ini. Semoga amal jariyah sahabat sejuk sekalian, dicatat oleh Allah Ta’ala dan diberikan balasan sebaik-baiknya. Aamin ya Rabbal Alaamin.


Bagikan ke Teman





Rekomendasi Artikel