photo

Menurut informasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Desa Pajangan, Sukodadi, Lamongan  merupakan salah satu Desa yang terdampak kekeringan. Desa ini menjadi salah satu prioritas titik dropping air bersih dari BPBD. Namun kendalanya adalah tempat penampungan air bersihnya. Tidak ada tandon yang bisa diakses untuk masyarakat luas.

Jika ada bantuan air tanki datang, harus antri panjang dan lama. Karena harus mengisi satu persatu wadah air yang dimiliki masyarakat. Ember, jerigen, galon, bahkan panci. Demi mendapatkan air bersih.

Untuk memenuhi kebutuhan air bersih mereka harus rela membeli air tanki seharga Rp 350.000. Padahal untuk masyarakat tidak mampu, uang sejumlah itu bisa mereka gunakan untuk membeli bahan makanan pokok.

Melihat hal ini, kami mengajak sahabat sejuk untuk peduli dengan saudara-saudara kita yang terdampak kekeringan.

Alhamdulillah, sahabat sejuk antusias untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan. Terutama di wilayah terdampak kekeringan di Lamongan dan sekitarnya. Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh Sahabat Sejuk Nurul Hayat yang telah memberikan dukungan kepedulian terhadap saudara kita yang membutuhkan bantuan air bersih. Semoga donasi yang Anda berikan dicatat oleh Allah sebagai pahala kebaikan dan dibalas oleh Allah dengan sebaik-baik balasan. Aamiin ya Rabbal Alamiiin.


Bagikan ke Teman





Rekomendasi Artikel