Gotong Royong Bedah Rumah Anak Yatim
Gotong Royong Bedah Rumah Anak Yatim

Kadaluwarsa, Melewati Batas Waktu

Penggalang Dana Oleh

zakatkita.org
ORG

Identitas terverifikasi

Terkumpul

Rp 0

dari target Rp 20.000.000

0%Tercapai

“Kalau hujan turun, Najla Nggak bisa belajar dan istirahat” Ucap Najla, Anak Yatim yang semangat belajarnya luar biasa. Namun Dik Najla selalu sedih, karena ketika hujan turun, dia tak bisa belajar dan istirahat dengan nyaman.


Hampir tiga tahun, Dik Najla yang berumur 13 tahun harus sabar memiliki rumah layak yang diidam-idamkannya. Apalagi pasca kepergian bapaknya yang tiba-tiba, tanpa ada sakit pergi untuk selamanya.


Gadis kecil duduk di kelas 6 SD, ini tinggal bersama ibu dan kakak laki-laki, di rumah kayu bambu yang rapuh dan bolong-bolong. Bisa dipastikan, jika turun hujan, air langit itu menerobos atap rumah dan membasahi bagian dalam, sehingga susah untuk istirahat dan membasahi barang-barang di dalam rumah.


Belum lagi, jika banjir besar datang, rumah yang letaknya tak jauh dari Bengawan Solo ini terendam, seperti tahun 2007 dan langganan banjir beberapa kali tahun sebelumnya.


"Dulu kalau ada banjir kita mengungsi sama-sama, beberapa hari pak," kata Ratmi, ibu Najla.

Rumah berbahan campuran kayu bambu dan glugu yang sudah keropos, ini memang jauh dari kondisi layak. Semua bagian dinding bolong-bolong karena tak menggunakan pondasi. Posisinya rendah, bahkan perabot dapur terlihat dari lubang pojok rumah.

Apalagi ditengah wabah Corona saat ini, Najla libur sekolah dan harus banyak beraktivitas, ibadah, belajar, tilawah al-Qur'an di rumah. Ia berharap ada pihak yg membantu rehab rumahnya agar lebih nyaman ditempati.


Ini menjadi peluang kesempatan bagi dermawan darimana saja utk ikut bersama2, memuliakan anak yatim, sekaligus gotong royong mewujudkan bedah rumah agar lebih layak dihuni. Nurul Hayat, mengawali dengan silaturrahim sekaligus memastikan semua keluarga Dik Najla dalam kondisi sehat. 


Kita tahu, menjadi yatim bukanlah sebuah pilihan, namun dipilih oleh Allah. Sementara pilihan kita yaitu ikut memuliakannya. 

Yuk! Kita bersama-sama mewujudkan program bedah rumah untuk anak yatim, sebagai wujud syukur dan mengharap keridhoan Allah SWT.


 ============================================================================

Salurkan sedekahmu dengan cara:

1. Pilih Nominal Donasi

2. Lengkapi Data Diri

3. Pilih metode pembayaran

4. Transaksi sesuai dengan metode pembayaran


Sahabat juga bisa membagikan halaman galang dana ini agar semakin banyak yang turut ikut berbuat kebaikan untuk keluarga Dhuafa yang sedang berduka.


Semoga sedekah yang kita keluarkan bisa memberikan kebaikan dan pahala yang berlimpah untuk kita serta memberikan kebahagiaan bagi penerima. Aamiin.

*

zakatkita.org







Chat WA