Kembali ke Campaign


Alhamdulillah, per tanggal 26 Juni 2024, tidak terasa donasi dari sahabat sejuk sudah terkumpul kurang lebih Rp 2.057.123. Terhitung sudah 55 sahabat sejuk telah membantu meringankan perjuangan para Guru ngaji sahabat tuli dalam perjuanganya mengajarkan huruf isyarat. Para Guru ngaji sahabat tuli setiap bulannya telah mendapatkan bantuan insentif sehingga bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. Semua ini tidak lepas dari bantuan sahabat-sahabat semuanya. Untuk itu, kami mewakili para Guru sahabat tuli mengucapkan beribu-ribu terima kasih kepada sahabat-sahabat semua. Semoga kebaikan sahabat-sahabat semua dibalas dengan balasan yang lebih baik oleh Allah Ta’ala.

Saat ini Program dakwah disabilitas-sahabat tuli mengaji telah tersebar di 3 kota: Kediri, Surabaya dan Sidoarjo. Sebanyak 11 Guru ngaji telah membina 95 santri sahabat tuli agar mereka bisa mengisyaratkan bacaan Al-Qur’an. Hampir setiap hari kegiatan belajar mengajar program sahabat tuli mengaji dilaksanakan di lokasinya masing-masing. Untuk wilayah Kediri dilaksanakan di Rumah Qur’an Sahabat Tuli di Jl. Hos Cokroaminoto No. 45C, Kabupaten Kediri. Untuk wilayah Surabaya dilaksanakan di Masjid Al Ikhwan di Jl. Gayung Kebonsari No.56B, Surabaya. Sedangkan KBM di wilayah Sidoarjo dilaksanakan di Dusun Keling, Desa Jumputrejo, Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo.

Sekali lagi kami ucapkan banyak terima kasih kepada sahabat-sahabat semuanya yang telah membantu berjalannya program sahabat tuli mengaji. Semoga niatan baik kita diberi Ridho oleh Allah Ta’ala dan dicatat sebagai amal baik kita semua. Aamiin ya Rabbal Alamiin.







Chat WA